Posted by : Unknown Jumat, 11 Januari 2013

Bercengkrama dengan internet (Foto: Genius Beauty)



JEJARING sosial tak hanya ajang untuk bersosialisasi semata. Di luar itu, Anda pun bisa mencari seseorang yang mengisi hati. Jika tertarik, trik berikut bisa membantu


Clubbing, ke kafé atau bar, mungkin bukan zamannya lagi mencari pasangan dengan cara tersebut. Di zaman teknologi seperti sekarang ini, mencari kekasih dan jodoh di situs jejaring sosial sedang menjadi tren baru. Sah-sah saja memang, tapi tentu saja harus tahu kode etik web, seperti dilansir Plurielles.


Facebook:

Perjelas status hubungan Anda

Jika Anda ingin pria-pria tampan membuka dan membaca profil Anda, memainkan kartu kejujuran. Jika Anda memang masih jomblo, tampilkan “Single” di profil Anda.


Pemilihan foto profil


Dua foto yang harus dihindari. Pertama foto yang terlalu canggih dan di-Photoshop. Jika Anda perlu seorang fotografer profesional dan lama-lama mengenakan makeup hanya untuk terlihat baik di foto, itu tidak selalu pertanda baik. Kedua, foto zaman sekolah dimana Anda menari di atas meja.


Aplikasi poke

Setelah beberapa tahun berada di atas puncak, aplikasi poke telah kehilangan popularitasnya. Jadi janganlah mem-Poke pria Anda suka.


Mention dia

Jika Anda ingin menarik minat pria yang Anda suka, jangan ragu untuk me-mention dirinya dengan alasan yang jelas (misalnya untuk memberitahu konser band kesukaannya). Tapi jangan terlalu sering me-mention dia.


Undang ke grup

Pria yang Anda sukai suka satu band atau tim sepakbola tertentu? Ajak dia untuk masuk ke grup.


Jangan jadi stalker

Menunjukkan perasaaan Anda sah-sah saja, tapi jangan jadi groupie yang selalu mengomentari segala sesuatu yang ia tulis.

Description: Jurus Sukses Tebar Pesona di Jejaring Sosial
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Jurus Sukses Tebar Pesona di Jejaring Sosial

Leave a Reply

Monggo Tinggalkan Jejak Kaks :)

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Labels

Arsip Blog

Followers

- Copyright © 2013 shad0w-share | Designed by Johanes Djogan -