Posted by : Unknown
Selasa, 11 Desember 2012
AMARAH YANG SALAH
Oleh Setia Ekawati
Tak henti ku menghitung
Dalam satu hari
Hanya satu hari...
Kesabaran yang ku miliki tak mampu mengalahkannya
Rasa yang sering kali datang
Menghantuiku
Menjatuhkanku
Menjadikan aku rapuh
Dan tak berdaya
Di penghujung rasa ini
Aku masih memohon
Masih ada kesempatan lagi untukku
Namun....
Karena aku
Karena aku
Terlalu buta untuk berubah
Mengubah semua yang ada dalam diri
Penyesalan selalu hadir di penghujung rasa ini
Hingga ku tak mampu menepisnya lagi
Aku salah
Aku yang salah
Tak bisa jadi lebih dewasa
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Amarah yang Salah Oleh Setia Ekawati