PERGI
Oleh Semut Ireng
Aku pernah mencari
Lelah...
Hingga letih mendekapku
Sejalan hati yang sepi
Merajuk impiannya
Melintasi awan..
dalam rengkuhannya
Aku tiada lagi berfantasi
Inilah jiwaku
Bukan raga yang menyapamu
Lihat dan jamahlah
Aku telah mati
Merelakan hembusan nafas abadi
Sekian detik aku bersamamu
Saat itu juga pergi melepasku
Lantas buat apa aku menunggu..?
Jika kau rindu..
Panggilah aku di malam mu
Saat gelap merasuki kesunyian
Karena aku adalah jantungmu
Kau takkan bisa lagi memelukku
Namun aku janjikan atasmu
Jiwaku ini milikkmu abadi
Bukan secuil tanah yang menjelma raga
Mengerti lah aku bukan mimpimu
Aku adalah hatimu
Menyinari jalan saat gelapmu
menjadi tongkat saat bimbang
Menjadi sandaranmu saat kau letih
Akan aku bisikkan untaian syair
Menyejukkan langkahmu
Menjadi tumbal atas senyummu
Kenanglah aku
Saat hatimu merasa sepi
Ingatlah aku
Saat jiwamu letih akan duniawi
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: Pergi Oleh Semut Ireng
Related Posts :
- Back to Home »
- Puisi Rindu dan Kangen »
- Pergi Oleh Semut Ireng