Posted by : Unknown
Minggu, 10 Maret 2013
Buat orang jawa mengetahui weton amatlah sangat penting, Karena weton sangat berpengaruh dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu Faktor yang paling penting kegunaan mengetahui weton adalah sebagai hitungan saat akan melangsungkan pernikahan. Jumlah weton bisa diketahui dari hari lahir serta pasaran, rata rata orang jawa tahu hari lahir serta pasaran bahkan sampai ke yang lebih detail biasanya di catat oleh orang tuanya.
Di artikel ini saya akan mencoba membantu anda mengetahui jumlah weton sesuai hari lahir dan pasaran. Cara menghitungnya sangat gampang, kita tinggal menambahkan nilai hari lahir di tambah nilai pasaran kelahiran kita.
Di bawah ini saya berikan nilai masing-masing hari dan pasaran sesuai hitungan jawa.
NILAI HARI KELAHIRAN
Di bawah ini saya berikan nilai masing-masing hari dan pasaran sesuai hitungan jawa.
NILAI HARI KELAHIRAN
SENIN = 4
SELASA = 3
RABU = 7
KAMIS = 8
JUMAT = 6
SABTU = 9
MINGGU = 5
NILAI PASARAN JAWA
PON = 7
WAGE = 4
KLIWON = 8
LEGI = 5
PAHING = 9
Anda hanya tinggal menambahkan nilai diatas + nilai dibawah. Apabila anda ingin mengetahui jumlah weton dan tidak tahu pasarannya, silahkan tinggalkan pesan dikotak komentar jangan lupa sertakan "tgl/bln/tahun" saya akan memberikan hari + pasaran kelahiran anda.
Denagn mengetahui jumlah weton anda bisa mencari ramalan tentang diri anda, tentang jodoh, sifat sifat hidup serta berbagai hal yang akan saya ulas di artikel selanjutnya. semoga bermanfaat.
Rating: 4.5
Reviewer: Unknown
ItemReviewed: [TUTORIAL] Cara Menghitung Jumlah Weton Ala Hitungan Jawa
Related Posts :
- Back to Home »
- Weton »
- [TUTORIAL] Cara Menghitung Jumlah Weton Ala Hitungan Jawa